Banyak sekali hal penting yang harus diperhatikan di dalam dunia digital marketing. Salah satu dari sekian banyak hal tersebut adalah bagaimana mendapatkan calon pelanggan atau pengguna potensial yang akrab disebut leads.
Namun, perlu diketahui juga bahwa mendapatkan leads bukan sekedar menarik banyak pengunjung ke website. Lebih dari itu, mendapatkan leads juga memastikan bahwa pengunjung website benar-benar berpotensi menjadi pelanggan.
Dalam tahap inilah Search Engine Optimization atau SEO memainkan peran penting. Sebelum mengetahui lebih jauh hubungan SEO dengan leads, mari simak lebih dalam segala hal tentang leads.
Apa itu Leads?
Leads dalam konteks SEO adalah calon pelanggan yang menemukan bisnis melalui pencarian organik di mesin pencari seperti Google. Calon pelanggan bisa datang melalui berbagai cara seperti membaca artikel blog, mengunjungi halaman produk, atau meng-klik tautan yang mengarahkan mereka ke website tertentu.
Leads sangat penting dalam digital marketing karena leads berpotensi menjadi pelanggan yang melakukan pembelian atau menggunakan layanan yang ditawarkan. Namun, perlu diketahui tidak semua pengunjung website bisa dianggap sebagai leads karena leads hanyalah calon pelanggan yang menunjukkan ketertarikan lebih dalam.
Dalam SEO mendapatkan leads bukan hanya soal meningkatkan traffic, tetapi juga menarik audiens yang benar-benar membutuhkan solusi yang ditawarkan. Oleh karena itu, strategi SEO harus difokuskan untuk menjangkau audiens yang tepat agar audiens bisa menjadi leads yang berkualitas.
Jenis-Jenis Leads dalam SEO
Sebelum membahas lebih jauh tentang cara mendapatkan leads melalui SEO, penting untuk memahami bahwa tidak semua leads memiliki tingkat ketertarikan yang sama terhadap suatu produk atau layanan. Berikut adalah tiga jenis leads dalam SEO:
Cara SEO Membantu Mendapatkan Leads
SEO memiliki peran besar dalam mendatangkan leads berkualitas ke website Berikut adalah beberapa cara bagaimana SEO bisa membantu:
1. Optimasi Kata Kunci (Keyword Optimization)
Pemilihan kata kunci yang tepat membantu bisnis menjangkau audiens yang benar-benar tertarik dengan produk atau layanan yang ditawarkan. Kata kunci yang relevan memungkinkan website muncul di hasil pencarian yang sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Berkat melakukan riset kata kunci yang baik dan mengoptimalkan konten yang sesuai dengan kata kunci tersebut, bisnis dapat menarik traffic yang lebih berkualitas dan memiliki potensi tinggi untuk menjadi leads.
2. Konten Berkualitas
Konten yang informatif dan relevan dapat membantu menarik perhatian audiens. Artikel blog, panduan, dan studi kasus adalah beberapa jenis konten yang dapat meningkatkan keterlibatan pengguna.
Konten yang baik tidak hanya menarik lebih banyak pengunjung tetapi juga membangun kepercayaan dan kredibilitas, yang sangat penting dalam mengubah pengunjung menjadi leads.
3. Backlink Berkualitas
Backlink dari situs terpercaya meningkatkan otoritas domain dan membantu peringkat website di mesin pencari. Semakin tinggi peringkat situs, semakin besar juga peluang untuk mendapatkan leads dari pencarian organik. Berkat strategi backlink yang baik, bisnis bisa mendapatkan lebih banyak traffic dari sumber terpercaya dan akhirnya bisa dikonversi menjadi leads.
4. Kecepatan Situs dan UX (User Experience)
Pengalaman pengguna yang baik, termasuk kecepatan website dan navigasi yang mudah, sangat penting dalam mempertahankan leads. Website yang lambat atau sulit digunakan dapat membuat pengunjung meninggalkan halaman sebelum berinteraksi lebih jauh. Berkat mengoptimalkan UX dan kecepatan situs, bisnis dapat memastikan bahwa leads tetap berada di website dan tertarik untuk mengambil tindakan lebih lanjut.
Strategi Konversi Lead dari SEO
Setelah mendapatkan leads melalui SEO, langkah berikutnya adalah mengonversinya menjadi pelanggan. Berikut adalah beberapa strategi konversi yang bisa diterapkan:
1. CTA (Call-to-Action) yang Menarik
CTA yang jelas dan menarik dapat mendorong leads untuk mengambil tindakan, seperti mengisi formulir atau mendaftar untuk uji coba gratis. CTA harus dibuat mencolok dan mudah ditemukan. Penggunaan kata-kata yang persuasif juga dapat meningkatkan efektivitas CTA. Misalnya “Dapatkan Diskon 50% Sekarang!” atau “Coba Gratis Selama 7 Hari”.
2. Lead Magnet
Lead magnet seperti e-book, webinar, atau diskon khusus bisa menjadi insentif bagi pengunjung untuk memberikan informasi kontak. Cara ini dapat membantu bisnis mengumpulkan leads yang lebih berkualitas. Pastikan lead magnet yang ditawarkan memiliki nilai yang relevan dengan audiens agar lebih efektif.
3. Formulir yang Mudah Diisi
Formulir yang terlalu panjang atau rumit dapat mengurangi jumlah leads yang masuk. Oleh karena itu, pastikan formulir dibuat sesederhana mungkin dengan hanya meminta informasi yang benar-benar dibutuhkan. Desain formulir juga harus responsif dan mudah digunakan, baik di desktop maupun mobile.
Tools untuk Melacak dan Mengelola Leads dari SEO
Setelah mengetahui cara mendapatkan leads dan cara mengonversi leads dengan bantuan SEO, penting juga untuk mengetahui tools yang bisa digunakan untuk melacak dan mengelola lead dari SEO. Berikut beberapa tools yang bisa digunakan.
SEO memainkan peran penting dalam mendapatkan leads yang berkualitas dengan strategi seperti optimasi kata kunci, konten berkualitas, backlink, dan pengalaman pengguna yang baik. Selain itu, penggunaan tools seperti Google Analytics, Google Search Console, dan CRM dapat membantu melacak dan mengelola leads secara lebih efektif.
Tingkatkan Leads Bersama Seedbacklink
Jika Anda tertarik meningkatkan leads untuk bisnis melalui SEO, Seedbacklink bisa membantu! Seedbacklink menyediakan jasa backlink berkualitas baik itu jasa backlink media atau jasa backlink blog yang dapat membantu meningkatkan leads melalui optimasi SEO yang lebih baik. Melalui backlink dari website terpercaya, bisnis dapat meningkatkan otoritas domain dan menarik lebih banyak leads dari pencarian organik. Tak hanya itu, Seedbacklink juga bisa membantu website yang membutuhkan jasa SEO atau jasa press release. Semua yang ditawarkan tentunya bisa membantu website tumbuh lebih cepat dan mencapai target leads yang diinginkan.